Pilkada 2008, Awing Asmawi & Ronny Hermawan, Syaikhu & Kamal, Mochtar Mohamad & Rahmat Effendi, Sekarang?
bekasi-online.com, Minggu, 15 Juli 2012, 01:35 WIB, oleh: DikRizal
Tiga Pasang Pilkada mulai dari kiri (Kamal tak nampak inframe), Ahmad Syaikhu, Rahmat Effendi, Mochtar Mohamad, Awing Asmawi, Ronny Hermawan, KPUD Kota Bekasi 8/1/2007 (Foto: DikRizal)
“Masyarakat Kota Bekasi merindukan pemimpin yang jujur, bebas korupsi dan amanah. Dan semua itu ada pada saya. Secara pribadi saya paling siap maju dan paling layak memimpin Kota Bekasi lima tahun mendatang,” kata Awing.
Menurut mantan Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bekasi ini, dirinya akan ikut dalam proses penjaringan bakal calon dari Partai Demokrat.
Baca juga: Jadi Korban Kampanye Hitam Pilkada 2004, Awing Asmawi & Ronny Hermawan Cuek, Hoaxnya Berbau SARA
Awing optimis akan mendapatkan rekomendasi dari Partai Demokrat, sebab dirinya memiliki tingkat popularitas dan elektabilitas yang paling tinggi jika dibanding dengan kader Demokrat Kota Bekasi lainnya.
“Jika proses penjaringan calon Walikota Bekasi dilakukan dengan jujur, adil dan professional,” kata Awing. Selain itu, ia juga pernah mencalonkan diri sebagai Walikota Bekasi berpasangan dengan Ronny Hermawan pada Pilkada tahun 2008 lalu.
Baca juga: Ronny Hermawah Sesalkan Adanya Buddha Bar di Teuku Umar Jakarta yang Berpotensi Pelecehan Agama ke Umat Buddha
“Dengan siapa pun saya siap berpasangan, asalkan memiliki visi dan misi yang sama dalam membangun Kota Bekasi. Sebab, kekompakan antara Walikota dan Wakil Walikota sangat penting untuk keefektifan roda pemerintahan dan pembangunan,” katanya.
Dikatakan Awing, sejauh ini sudah banyak calon lain yang mulai merapat ke Demokrat untuk melamar menjadi Wakil Walikota. Namun, sampai saat ini Demokrat belum memutuskan untuk membangun koalisi, karena masih berkonsentrasi pada penjaringan bakal calon di internal partai.
“Nanti setelah diputuskan calon Walikotanya, baru akan kita cari calon pendampingnya,” kata Awing, yang masuk dalam Tim Sembilan, yang bertugas menjaring bakal calon Walikota Bekasi.[■]
Reporter: Dieni/Dms, Redaktur: DikRizal
Posting Komentar
Silakan beri komentar yang baik dan sopan