contoh iklan header
Pasang Iklan Running Text Anda di sini atau bisa juga sebagai iklan headliner di atas (600x100)px

Bang Nian: Selalu Berjuang Melestarikan Seni Budaya & Kuliner Khas Bekasi

Konsistensi Bang Nian dalam Pelestarian Seni Budaya dan Kuliner Tak Pernah Redup Hingga Waktunya Tiba

bekasi-online.com, Selasa 5 Maret 2024, 03:21 WIB

JAKARTA, BksOL - Salah satu program TVRI bekerjasama dengn RRI yakni Halo Nusantara, melalui tayangan Studio Pro 4 RRI Jakarta sempat mewawancarai tokoh Bekasi Bang Nian.

Tokoh seni sekaligus pembawa acara serta penyiar radio khas Bekasi Elgangga ini, yang akrab disapa Bang Nian diminta secara khusus oleh RRI melalui TVRI Program, dengan kapasitasnya sebagai pelaku seni dan juga pengusaha jajanan tradisional.



Jika Anda mengenal dodol Bekasi, maka mungkin salah satunya yang paling terkenal adalah milik Bandar Dodol, alias Dodol Bang Nian.

Dan jika Anda tertarik untuk menikmati sajian jajanan khas Bekasi produksi Bandar Dodol yang dikelolanya, silakan hubungi di kontak media sosial berikut di atas.


Perjalanan karir sang jurnalis seniman ini pun terbilang cukup keras, tak mudah dan penuh peluh yang luar biasa melelahkan serta panjang untuk diceritakan. Pernah bekerja di pabrik kawasan industri Pulogadung, Jakarta Timur sehingga kini terakhir menjadi penyiar dan pengusaha dodol khas Bekasi.


“Tak ada kata menyerah dan berhenti bagi saya, kecuali saatnya tiba untuk pulang dipanggil Sang Pencipta,” ungkap Nian di sela-sela kesibukannya saat diwawancarai TVRI kepada BksOL.

Setelah dia keluar dari bekerjaannya di bagian maintenance mesin di PT Tripper Nature, dirinya mulai fokus di Seni Budaya dengan belajar kesenian Lenong dan berguru langsung dengan Seniman Lenong Jakarta Utara, yang dikenal dengan panggilan Babeh Tutur.

Babaeh Tutur yang juga pimpinan Sanggar Lenong Kembang Batavia pernah tampil di berbagai tempat, seperti TIM (Taman Ismail Marzuki), Taman Mini dan banyak lainnya.

Dari pengalamannya berguru tersebut, Bang Nian selanjutnya mendirikan group Lenong sendiri yang diberi nama Lenong Somplak.

Dan sempat beberapa kali tampil di berbagai acara seperti Milad Komunitas. Sayangnya hanya bertahan 3 tahun berjalan lalu bubar karena sepi panggilan.

Lalu pada tahun 2017 awal dirmya melamar kerja di Radio Elgangga sebagai penyiar dan mulai fokus mengembangkan usaha kuliner khas jajanan Betawi sampai sekarang.

“Sekitaran 2017 lah saya bikin usaha jajanan dodol, dan saya beri nama Bandar Dodol, dengan foto wajah saya aja biar gampang,” ujar Bang Nian yang bernama asli Kusnadi Nian ini kepada BksOL.

Kini dirinya kembali eksis hingga sekarang sebagai seniman jurnalis dan penyiar yang bernuansa budaya khas Bekasi sekaligus melanjutkan usahanya jajanan dodol khas Bekasi.


“Tetap berjuang hingga seni budaya Bekasi menjadi primadona di wilayah Jawa Barat, dan dikenal semakin luas bukan hsnya di tingkat nasional, bila perlu mendunia.” pungkasnya mengenai mimpi dan cita-citanya tentang daerahnya dimana dia dibesarkan. [■]


Biodata:
Nama lengkap: Kusnadi Nian
Nama panggung: Bang Nian
Tempat/Tanggal Lahir: Bekasi 5 Maret 1984
Lulusan : UMJ (Universitas Muhamadiyah Jakarta, Jurusan Teknik Mesin)

Pengalaman Kerja:
  1. Di PT Tripper Nature (Pulogadung) selama 7 tahun di bagian maintenance. Tahun 2000 s/d 2007
  2. Penyiar Radio Elgangga dari 2017 hingga sekarang.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama